Kodim 0826 Pamekasan Bantu Evakuasi Korban Banjir di Wilayah Pamekasan

    Kodim 0826 Pamekasan Bantu Evakuasi Korban Banjir di Wilayah Pamekasan

    PAMEKASAN - Hujan yang mengguyur wilayah Kabupaten Pamekasan sejak Senin malam hingga selasa pagi, membuat sebagian wilayah di Kabupaten Pamekasan terendam air. Peningkatan tinggi air diseluruh aliran sungai yang ada di wilayah Kota Pamekasan, memperluas wilayah yang terdampak banjir.

    Personel TNI dari Kodim 0826 Pamekasan, khususnya Koramil 0826-01 Pamekasan bergerak cepat memberikan bantuan evakuasi kepada sejumlah warga yang rumahnya terendam air, Selasa (01/03/2022).

    Dipimpin langsung Komandan Rayon Militer (Danramil) 0826-01 Pamekasan Kapten Arm Didit Ariyanto bersama seluruh Babinsa langsung terjun kelapangan untuk memberikan bantuan evakuasi.

    "Kita bergerak cepat untuk membantu warga yang mengalami kesusahan akibat rumahnya terendam banjir. kita bantu melakukan evakuasi ketempat yang lebih aman, " ucap Kapten Arm Didit Ariyanto. 

    "Bersama seluruh Babinsa kita turun ke wilayah yang terdampak banjir, untuk memberikan bantuan kepada warga, " lanjutnya.

    Sedangkan Dandim 0826 Pamekasan Letkol Inf Tejo Baskoro ditempat berbeda, memerintahkan kepada seluruh anggota Kodim 0826 Pamekasan untuk membantu semaksimal mungkin apabila ada di wilayahnya yang mengalami banjir maupun longsor.

    "Kepada seluruh anggota Koramil yang wilayahnya terdampak banjir dan longsor, untuk membantu mengevakuasi apabila perlu, dan bantu semaksimal mungkin warga yang membutuhkan, " tegasnya.

    Kepada anggota Kodim 0826 Pamekasan Dandim juga memerintahkan agar melaporkan situasi pada kesempatan pertama, serta melakukan koordinasi dengan instansi terkait lainnya.

    Hingga saat ini jumlah wilayah yang terdampak banjir masih menunggu dari dinas BPBD Kabupaten Pamekasan. (**)

    PAMEKASAN
    Makruf

    Makruf

    Artikel Sebelumnya

    Babinsa Koramil 0826-05 Larangan Pantau...

    Artikel Berikutnya

    Dirdiklat Pusterad Brigjen TNI Farid Makruf...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Pasiops Kodim 1710/Mimika Pimpin Apel Kesiapan Pasukan TNI Pada Pengamanan TPS Pemilukada Tahun 2024 BKO Polres Mimika
    Yakinkan Dapat Berjalan Dengan Lancar Dan Aman, Dandim 1710/Mimika Dampingi Wakapolda Papua  Pantau Langsung Pemungutan Suara Di TPS
    Hidayat Kampai: Nepo Baby, Privilege yang Jadi Tumpuan Kebijakan Publik?
    Polri Lakukan Asistensi ke Polda Jateng 

    Ikuti Kami