Dirdiklat Pusterad Brigjen TNI Farid Makruf Kunjungi Kodim 0826 Pamekasan

    Dirdiklat Pusterad Brigjen TNI Farid Makruf Kunjungi Kodim 0826 Pamekasan

    Pamekasan - Tim Asitensi Teknis (Asnis) Pusat Teritorial Angkatan Darat (Pusterad) yang di pimpin Brigjen TNI Farid Ma'ruf melakukan kunjungan kerja ke Kodim 0826 Pamekasan, Selasa (01/03/2022).

    Kunjungan tersebut dalam rangka Asitensi Teknis Uji Terampil Perorangan (UTP) jabatan teritorial Ta. 2022 Kodim 0826 Pamekasan, yang dilaksanakan di Komplek Makodim 0826 Pamekasan.

    Kunjungan Tim Asnis ini yang diketuai oleh Dirdiklat Pusterad Brigjen TNI Farid Makruf, M.A. disambut Komandan Kodim 0826 Pamekasan Letkol Inf Tejo Baskoro. 

    UTP teritorial bertujuan untuk meningkatkan kemampuan prajurit dalam bidang teritorial sehingga tugas-tugas yang ada dilapangan dapat berjalan dengan lancar.

    Mewakili Brigjen TNI Farid Makruf, selaku bagian dari Tim Asnis Mayor Arm Samsuri menyampaikan, bahwa kegiatan UTP Teritorial khususnya untuk Babinsa, harus bisa memberikan peningkatan kemampuan dalam pelaksanaan tugas-tugasnya guna mendukung tugas satuan.

    "Tuga Babinsa harus bisa mencari data di wilayah sampai dengan membuat tabulasi data, itu tujuan dari kegiatan UTP ini, "ucap Mayor Arm Samsuri saat memberikan evaluasi kepada peserta UTP. 

    Selain mengevaluasi pelaku, tim juga melakukan evaluasi dan arahan menyeluruh kepada penyelenggara, agar pelaksanaan kegiatan latihan berpedoman pada BPKJ Teritorial serta pemberian materi lebih menunjang pada jabatan dan tugas di lapangan. (mkr) 

    Pamekasan
    Makruf

    Makruf

    Artikel Sebelumnya

    Kodim 0826 Pamekasan Bantu Evakuasi Korban...

    Artikel Berikutnya

    Kodim 0826 Pamekasan Bagikan Nasi Bungkus...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Yakinkan Dapat Berjalan Dengan Lancar Dan Aman, Dandim 1710/Mimika Dampingi Wakapolda Papua  Pantau Langsung Pemungutan Suara Di TPS
    Hidayat Kampai: Nepo Baby, Privilege yang Jadi Tumpuan Kebijakan Publik?
    Polri Lakukan Asistensi ke Polda Jateng 
    Polri Tegas, Pelaku Penembakan Polisi di Sumbar di PTDH

    Ikuti Kami